Harianmetropolis.com –
Ketua DPRD Kota Metro Lampung Ria Hartini, S.Sos.MM terpilih menjadi Wakil Ketua Asosiasi DPRD Kota Seluruh Indonesia (ADEKSI) dalam Munas VI ADEKSI yang digelar Pada 27 Hingga 30 April 2025 di Patra Semarang Hotel.
Ketua DPRD Kota Metro Ria Hartini dalam kesempatan ini menekankan pentingnya peran ADEKSI sebagai wadah perjuangan aspirasi sekaligus penguat sinergi antar anggota.
“Semoga keberadaan kami di ADEKSI mampu membawa manfaat lebih besar bagi Kota Metro, terutama dalam memperkuat perhatian dari pemerintah pusat”, ujar Ria Hartini.
Kegiatan ini adalah Munas Anggota DPRD Kota seluruh indonesia, sebagai wadah organisasi dalam mengkomunikasikan, mendiskusikan serta merekomendasikan kepada Pemerintah (Eksekutif) tentang beberapa isu strategis dalam rangka Memajukan Pembangunan secara luas.
Salah satu agenda penting dalam Munas VI Adeksi ini adalah pemilihan Ketua Umum Adeksi periode 2025–2030, yang akan menggantikan kepemimpinan Sigit K. Yunianto, SH, MAP (Ketua Umum sebelumnya) dan H. Didi Sumardi, SH (Sekretaris Jenderal).
Dari total 94 DPRD Kota yang tergabung dalam organisasi ini, sebanyak 52 Ketua DPRD Kota hadir secara langsung dalam forum tersebut
(Tim/red)